4 Cara untuk Hilangkan Nyeri pada Infeksi Saluran Kemih

4 Cara untuk Hilangkan Nyeri pada Infeksi Saluran KemihMudation.com – 4 Cara untuk Hilangkan Nyeri pada Infeksi Saluran Kemih Pasti semua orang ingin hidup dengan sehat dan terhindar dari berbagai macam gangguan penyakit, akan tetapi terkadang tidak sedikit juga seseorang yang sudah menjaga pola hidupnya namun masih saja terkena penyakit, seperti halnya penyakit yang satu ini yaitu infiksi saluran kemih. Sebenarnya berbagai macam penyakit itu dapat dihilangkan dengan menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat sehingga pastinya akan menghalangi berbagai kuman, bakteri dan virus yang akan menyerang tubuh anda.

4 Cara untuk Hilangkan Nyeri pada Infeksi Saluran Kemih

ISK atau sering disebut sebagai infeksi saluran kemih merupakan suatu gangguan kesehatan yang terjadi ketika bakteri muncul di jalur uretra dan memicu kencing yang dikeluarkan akan terasa panas, selain itu ISK juga menimbulkan rasa nyeri yang tak tertahankan dari biasanya. Untuk menghilangkan rasa nyeri itu anda bisa pergi ke dokter maupun membeli berbagai obat-obatan di toko terdekat dan tentunya obat-obat tersebut sangat tidak baik untuk kelangsungan kehidupan anda, maka dari itu tidak ada salahnya jika anda menggunakan berbagai cara alami, dengan begitu pasti sakit infeksi saluran kemih anda pun akan dapat tertuntaskan dengan baik tanpa adanya efek samping yang ditimbulkannya.

Read More

Berikut 4 cara untuk menghilangkan nyeri pada infeksi saluran kemih :

  1. Minum Banyak Air Putih

Minum Banyak Air PutihAir merupakan salah satu elemen yang sangat penting untuk tubuh, dimana air ini akan meningkatkan berbagai sistem-sistem organ tubuh dan melancarkan cairan yang terkandung di dalam tubuh. Selain itu ternyata air juga sangat ampuh untuk menghilangkan nyeri pada infeksi saluran kemih, maka dari itu ada bisa meminum banyak air dengan begitu air putih membantu menghilangkan bakteri di tubuh sehingga rasa nyeri akan berkurang.

  1. Konsumsi Vitamin C

Vitamin CSelain air, memenuhi kebutuhan vitamin C dalam tubuh juga sangat efektif dalam menghilangkan rasa nyeri pada infeksi saluran kemih, anda bisa meminum air jeruk atau makan jeruk secara rutin atau mengkonsumsi vitamin C, dengan begitu urine akan berubah menjadi asam dan kuman tidak akan masuk.

  1. Kencing

Dengan mengkonsumsi banyak air putih secara tidak langsung anda akan merasakan ingin buang air kecil lebih sering, nah seringnya buang air tersebut akan menghilangkan kuman yang ada di dalam saluran kemih.

  1. Minumlah Campuran Air dan Baking Soda

air dan baking sodaTahukah anda setiap pagi tubuh menghasilkan zat alkali yang mampu menetralkan keasaman urin serta meringankan ketidaknyamanan saat buang air kecil? Maka dari itu anda perlu mencampurkan 1 sendok teh baking soda ke dalam segelas air yang akan anda minum, dengan mengkonsumsi campuran air dan baking soda ini akan menghilangkan rasa nyeri yang anda derita.

Nah, jika anda sudah mengetahui tentang berbagai cara menghilangkan nyeri pada infeksi saluran kemih pasti nyeri yang anda derita akan dapat terobati dengan cepat dan tepat, selain itu anda juga perlu untuk menjaga pola hidup yang sehat seperti halnya mengkonsumsi berbagai macam sayuran dan buah-buahan yang mengandung berbagai macam nutrisi dan vitamin yang baik untuk kesehatan anda. Hindari merokok dan gaya hidup yang kurang sehat seperti begadang, mengkonsumsi minuman beralkohol, dan lainnya.

Demikian artikel kami mengenai 4 Cara Untuk Hilangkan Nyeri Pada Infeksi Saluran Kemih yang bisa menambah informasi dan pengetahuan anda tentang kesehatan diri anda. semoga dapat bermanfaat dan terima kasih.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *