Contoh Usaha Modal Kecil Yang Banyak Diminati

Mudation.com – Selain bekerja menjadi seorang karyawan untuk mendapatkan penghasilan, banyak juga yang memang memiliki niat untuk membuka usaha sebagai salah satu upaya untuk mendapatkan penghasilan. Namun biasanya kendala yang dihadapi oleh orang yang ingin membuka usaha adalah keterbatasan modal. Memiliki modal yang minim bukan menjadi penghalang bagi anda untuk membuka sebuah usaha. karena banyak sekali peluang usaha yang bisa anda manfaatkan, yang bisa dijalankan walau dengan modal yang minim sekali.

Contoh Usaha Modal Kecil Yang Banyak Diminati
Contoh Usaha Modal Kecil Yang Banyak Diminati

Namun selain modal, banyak juga yang bingung dalam menentukan usaha apa yang akan dijalani, karena khawatir usaha nya tidak banyak memiliki peminat. Banyak sebenarnya jenis usaha yang bisa dijalankan dengan modal minim, dan banyak diminati oleh konsumen. Misalnya saja usaha kuliner, atau jasa pencucian alias laundry. Ini merupakan sebagian contohnya. Berikut ini adalah beberapa contoh lainnya mengenai usaha modal kecil yang banyak diminati, yang bisa menjadi bahan referensi untuk anda.

Contoh Usaha Modal Kecil Yang Banyak Diminati

1. Berjualan Pulsa Elektrik
Banyaknya pengguna handphone tentu saja merupakan salah satu peluang bisnis tersendiri yang bisa anda coba jalankan. Karena dengan pulsa, tentu orang – orang yang menggunakan handphone bisa berkomunikasi. Maka dari itu, dengan usaha menjual pulsa elektrik, merupakan salah satu prospek bisnis yang bagus, dan juga dengan modal yang sangat minim. Anda hanya memerlukan handphone serta modal awal sebanyak 100 ribu minimalnya. Jika anda tekun menjalankan usaha ini, maka tidak menutup kemungkinan, untung yang anda dapatkan juga akan banyak.

2. Berjualan Online Secara Dropship
Anda bisa menggunakan handphone anda untuk menjalankan bisnis ini. Terlebih jika anda memiliki akun sosial media, atau bahkan toko online, tentu saja menjalankan bisnis online ini akan terasa begitu mudah. Jangan khawatir untuk modal stock barang, karena anda tidak harus menyetok barang, cukup mendisplay saja foto barang yang anda jual, yang berasal dari supplier. Maka anda sudah bisa berjualan secara online. Keuntungan yang anda peroleh akan didapatkan dari item yang berhasil anda jual.

3. Usaha Warung Makan
Usaha yang satu ini, tentu akan selalu memiliki prospek yang bagus, mengingat makanan merupakan salah satu kebutuhan pokok, sehingga banyak orang yang akan meminati usaha anda ini. Untuk memulai usaha warung makan juga tidak terlalu memerlukan modal yang banyak. anda hanya perlu modal untuk berbelanja aneka sayur atau daging, dan bumbu, serta memasaknya. Anda bisa membuka usaha warung makan ini, dipinggir jalan.

4. Usaha Laundry
Selain rumah makan, jasa laundry juga sangat bagus prospek kedepannya. Kesibukan orang – orang akan aktivitas sehari – harinya menjadikan mereka tidak sempat untuk mencuci pakaiannya. Maka dari itu, jasa laundry sangat diperlukan. Inilah peluang usaha yang bisa dengan jeli anda manfaatkan. Untuk membuka usaha laundry pun anda tidak terlalu banyak membutuhkan banyak modal di awalnya. Hanya modal mesin cuci satu tabung, serta berbagai perlengkapan cuci lainnya, anda bisa membuka usaha laundry.

Itulah beberapa contoh usaha modal kecil yang banyak diminati, yang tentu saja bisa anda coba buka untuk menambah pemasukan anda. semoga bermanfaat sebagai referensi untuk anda.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *