Harga Lenovo Miix 720 Maret 2017 dan Spesifikasi Lengkap

Mudation.com – Salah satu produsen pc terbesar ke-8 di dunia yang berpusat di China ini, kembali menghadirkan produk terbaru mereka dengan spesifikasi menggiurkan yaitu berupa tablet Lenovo Miix 720 yang akan ditampilkan pada ajang CES (Consumer Electronics Show) 2017 di Las Vegas. Spesifikasi dan Harga Lenovo Miix 720 yang ditawarkan pun tak tanggung-tanggung, bahkan bisa bersaing dengan laptop gaming di kelas premium.

Untuk lebih jelasnya, mari kita simak ulasan Harga Lenovo Miix 720 terbaru dan Spesifikasi Lengkap berikut.

Tampilan dan Layar

Lenovo Miix 720 berjenis layar sentuh seluas 12 inci dengan resolusi layar QHD 1440p atau 2560×1440 pixel. Untuk desain fisiknya, Lenovo Miix 720 mempunyai ketebalan 14.6 mm dan berat mencapai 1.1 kg, itu sudah termasuk berat keyboard bawaan yang bisa juga dijadikan sebagai touchpad. Lenovo Miix 720 ini akan ditawarkan dalam dua warna yaitu (Champagne Gold dan Iron Gray) akan ‘menghampiri’ pasar smartphone pada April 2017 nanti. Saat dirilis, Miix 720 mungkin juga akan berhadapan langsung dengan penerus Surface Pro 4, yaitu Surface Pro 5.

Read More

Softwere dan Memori

Selanjutnya dari segi softwarenya sendiri, Lenovo Miix 720 ini akan menjalankan sistem operasi Windows 10 yang didukung dengan RAM hingga 16 GB dan media penyimpanan super cepat SSD PCIe hingga kapasitas 1 TB. Lenovo Miix 720 juga akan diperkuat dengan prosesor Intel terbaru yaitu Core i7 yang merupakan prosesor terbaru dengan performa terbaik.

Fitur

Kemudian akan dibekali pula dengan fitur-fitur canggih yang siap menjalankan segala kebutuhan para penggunanya. Misalkan tablet lenovo ini bisa kita hubungkan dengan sebuah monitor dengan resolusi 4K dengan menggunakan koneksi Thunderbolt 3 dan juga memiliki kecepatan transfer data hingga 40Gbps. Tak ketinggalan pula fitur canggih Lenovo Active Pen 210 yang berfungsi sebagai tombol shortcut untuk membuka email misalnya, atau bisa juga digunakan untuk memasukan gambar ke dalam presentasi Anda. Lenovo Active Pen 210 dilengkapi pen holder yang didesain khusus untuk Miix 720.

Kamera

Kemudian kita beralih ke sektor kamera. Lenovo Miix 720 ini akan dibekali dengan 2 kamera, untuk kamera depan 1 MP dengan dukungan sensor IR (Infra Red) yang sudah terintegrasi dengan Windows Hello yaitu fitur sistem sekuriti (login) dan bisa langsung mengenali wajah penggunanya pada saat masuk ke dalam sistem Miix 720 dan untuk kamera belakang, Miix 720 sudah dibekali dengan kamera 5 MP.

Harga Lenovo Miix 720

Ngomong-ngomong masalah harga Lenovo Miix 720 yang juga menawarkan spesifikasi monster, Miix 720 ini akan ditawarkan mulai harga US$ 1.000 atau jika kita rupiahkan sekitar Rp. 13 jutaan, termasuk keyboard. Harga yang ditawarkan oleh Lenovo ini sendiri sangat wajar, mengingat spesifikasi yang cukup bisa bersaing di kelas laptop gaming lainnya. Ya harapan besarnya adalah Lenovo Miix 720 bisa segera di pasarkan di tanah air dengan harga yang lebih terjangkau.

Demikian informasi tentang Harga Lenovo Miix 720 terbaru dan Spesifikasi Lengkap yang bisa menjadi referensi setelah membaca artikel sebelumnya mengulas  Spesifikasi dan Harga Nokia 6 Android yang merupakan produk terbaru Nokia.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *