Ini Dia Tips Mencegah Rambut Bercabang

Mudation.com – Siapa pun Anda tentu menginginkan rambut yang sehat dan indah karena rambut merupakan mahkota. Namun apoa jadinya jika rambut yang indah tiba-tiba bercabang pada ujung-ujungnya? Wah tentu akan membuat Anda menjadi risau. Nah, sebelum hal itu terjadi pada Anda lakukan beberapa tips mencegah rambut bercabang berikut ini!

Ini Dia Tips Mencegah Rambut Bercabang
Ilustrasi

Sebelum mengalami permasalahan rambut bercabang Anda harus melakukan beberapa perawatan dari dalam dan luar. Namun sebelumnya kenali terlebih dahulu apa penyebab rambut bercabang, yaitu rambut yang terlalu panjang, efek samping penggunaan bahan kimia seperti kosmetika rambut, seringnya melakun hair style (pelurusan, pengeritingan, catok, penggunaan hair dryer), kurangnya asupan nutrisi, panas matahari, dan sebagainya.

Setelah mengetahui berbagai penyebabya maka tips untuk mencegah rambut bercabang adalah

1. Rajin memotong rambut setiap bulan walau sedikit, artinya jangan biarkan rambut
tumbuh terlalu panjang.

2. Gunakan shampo dan kondisioner rambut yang tepat dan aman. Pilihlah merk
shampo yang terpercaya, dan jangan suka menggunakan shampo secara sembarangan
dan berganti-ganti. Usahakan pula gunakan shampo dan kondisioner dengan merk
yang sama.

3. Jangan terlalu sering melakukan hair style, seperti rebonding, pengeritingan,
menggunakan catok, menggunakan hair dryer, dan sebagainya. Hair style memang
sangat menyenangkan, akan tetapi jika terlalu sering dilakukan maka akan merusak
kecantikan ramnut. Rambut menjadi merah, kusam, bercabang dan mudah rontok.
Mengenai penggunaan hair dryer, jika Anda merasa perlu sekali boleh sesekali
menggunakannya namu akan jauh lebih baik jika Anda menggantinya dengan kipas
angin untuk mengeringkan rambut.

4. Untuk mengatasi rambut bercabang, konsumsi nutrisi yang cukup setiap hari. Nutrisi
harus mengandung protein, asam lemak omega 3, selenium, seng, zat besi, vitamin B,
dan vitamin C. Beberapa sumber makanan yang dianjurkan adalah ikan salmon, ikan
sarden, ikan mackarel, telur, daging ayam, jus buah (jeruk, kiwi, mangga, anggur), jus
sayur (wortel, tomat), kacang kenari, ubi jalar, danlain-lain.

5. Hindari mandi di kolam renang umum karena mengandung klorin yang akan
memberikan efek mengeringkan rambut.

6. Untuk mengatasi rambut bercabang, lakukan sejumlah perawatan untuk rambut,
misalnya creambath, hair moisturizer, hair mask (masker rambut), dan pemberian
vitamin rambut.

7. Untuk mengatasi rambut bercabang, gunakan topi atau penutup kepala lainnya jika
Anda berada di luar ruangan.

8. Jangan biarkan rambut tergerai jika Anda berkendara dengan sepeda motor karena
cuaca panas dan polusi akan merusak kecantikan rambut.

9. Jangan sering mewarnai rambut karena rambut akan kering, mudah patah, dan
bercabang.

10. Berikan perlakuan yang lembut pada rambut Anda, misalnya Sisirlah rambut dengan
lembut, serta jangan terlalu sering mengikat dan menjepit rambut kecuali saat Anda
sedang mandi.

Demikian tips mencegah rambut bercabang. Semoga bermanfaat!

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *